MALINGPING, BANPOS – Para pengendara sepeda motor maupun wisatawan hendaknya tetap berhati-hati saat sedang melakukan aktivitasnya. Seperti yang terjadi pada akhir pekan ini, dimana terdapat setidaknya dua kecelakaan.
Insiden kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) menyebabkan seorang penumpang kendaraan roda dua (R2), yakni Rohayah (19) terlindas ban mobil bus hingga meninggal di lokasi TKP, Jumat, (05/11) sekitar Pukul 11.00 WIB. Peristiwa nahas ini terjadi di Jalan Raya Malingping-Bayah, tepatnya di Kampung Cikeusik Lebak (Keramat), Desa Malingping Selatan, Kecamatan Malingping.
Disebutkan, bermula dari Sepeda Motor Honda Beat Nopol A 6514 PV yang di kendarai oleh D (19) dan penumpang R (19), melaju dari arah Bayah menuju Malingping. Dari arah yang bersamaan, meluncur bus pariwisata merk Hino (R6) No Pol A 7659 U yang dikemudikan oleh Joko Suprapto (63), yang merupakan warga Magelang dengan kernetnya H (33), warga Walantaka Kabupaten Serang. Bus tersebut diketahui usai mengantar penumpang yang ziarah di wilayah Bayah.
“Kejadian tadi sebelum jumatan. Itu mobil bus pariwisata dari arah Bayah menyalip motor di pas tikungan keramat Malingping. Satu orang penumpang motor wanita tergilas dan meninggal, dan yang bawa motornya selamat,” ujar Andi, saksi kejadian l kepada BANPOS, Jumat(05/11).
Senada, keterangan dari anggota Polsek Malingping, kejadian berawal saat bus berupaya menyalip motor yang ditumpangi korban. Namun bus tersebut menyenggol stang motor korban, dan motor pun terguling.
“Kalau dilihat dari cctv, bus nyalip dan nyenggol motor. Pembonceng motor bernama Rohayah jatuh dan tewas di tempat akibat kepalanya terlindas oleh ban bus dengan kondisi hancur. Sementara pengendara motornya Ds hanya mengalami luka ringan di kaki. Identitas kedua korban ini merupakan warga Desa Sukaraja, Kecamatan Malingping,” ujar Bripka Deni yang berada di TKP.
Kapolsek Malingping, Kompol Eko Widodo membenarkan kejadian tersebut. Dikatakan Eko, untuk kendaraan yang terlibat lakalantas sudah diamankan di Mapolsek Malingping. “Kami sudah amankan kendaraan berikut supir bus dan kernetnya, dan kita terus menggali informasi lebih lanjut, saat ini yang kami dapat baru dari keterangan para saksi. Selanjutnya, kami akan lakukan penyidikan lebih lanjut,” kata Eko.
Discussion about this post