Sejak awal pandemi, Chandra Asri telah turut berupaya dalam pencegahan virus COVID-19, khususnya di Kota Cilegon, dengan mendistribusikan APD dan alat kesehatan kepada rumah sakit rujukan, instansi pemerintah, lembaga sosial, dan masyarakat sekitar. Segala upaya tersebut dilakukan sebagai bagian dari langkah pencegahan penularan virus COVID-19.
Program vaksinasi ini juga dihadiri oleh langsung oleh Walikota Cilegon Helldy Agustian yang dalam sambutannya menyampaikan apresiasinya dan mengucapkan terima kasih kepada Chandra Asri atas kontribusinya dalam program vaksinasi. Kota Cilegon sendiri hingga saat ini sudah mencapai 65% warga yang divaksinasi.
“Dengan diselenggarakannya program seperti ini, antusias masyarakat untuk melakukan vaksinasi jauh lebih tinggi. Harapan kami di bulan Desember ini bisa mencapai 70% untuk dosis satu dan untuk dosis dua bisa diangka 50-60%,” tandasnya. (LUK/RUL)
Discussion about this post