Sementara, rincian jumlah PDP yang masih menjalani perawatan adalah di Kota Tangerang 286 kasus, Kota Tangsel 278 kasus, Kabupaten Tangerang 272 kasus, Kabupaten Serang 20 kasus, Kota Serang 10 kasus, Kabupaten Lebak 10 kasus, Kabupaten Pandeglang 5 kasus dan Kota Cilegon 9 kasus.
Sementara, untuk jumlah Orang Dalam Pantauan (ODP) yang dirilis dalam situs tersebut hingga kemarin telah mencapai 7.738 orang. Namun, dari jumlah itu hanya 1.477 orang yang masih dilakukan pemantauan, karena 6.261 lainnya sudah dinyatakan sembuh.
Adapun rincian ODP yang masih dipantau, terbanyak ada di Kota Tangsel dengan 677 ODP. Setelah itu Kota Tangerang (399 ODP), Kabupaten Tangerang (172 ODP) Kabupaten Serang (116 ODP), Kota Cilegon (35 ODP), Kabupaten Pandeglang (33 ODP), Kabupaten Lebak (25 ODP) dan Kota Serang dengan 20 ODP.(ENK)
Discussion about this post